Jumat, 09 November 2012

Mimpi!

Tinta terakhir terselesaikan. Sebuah tuisan singkat yang aku ukir untuk malam ini. Jemariku memang sedang lihai memainkan benda bertinta itu, namun bukan berarti aku tak ada pekerjaan. Jam berdentang. Menandakan kalau sudah pukul sembilan malam. Namun, namanya juga seorang remaja, aku pun tak peduli. Tanganku meraih [i]mouse[/i] komputerku, lalu membuka kumpulan lagu yang ada dalam folder pribadiku.

Mataku tertuju ke salah satu lagu.

Lagu dari Kelly. Iya, lagu itu populer di zamannya. Namun untuk sekarang pun tetap ternama. Ia pun menyetel dalam playlistnya. Mendengar lagu itu tersulut nafsunya untuk menjadi yang terbaik. Mimpi-mimpinya yang terus ia jaga kembali berkoar dalam pikirannya. Ia membuka kembali salah satu file pribadi dalam folder pribadi di laptopku. Aku baca janji-janji yang aku buat sewaktu pengumuman snmptn itu tertera.

Mataku memindai.

Membaca apa saja yang sudah aku lakukan hingga minggu ke sekian di sekolahku. Nilai. Kebanggaan. Tidak, aku belum melakukan semuanya. IPK, kelulusan, dan semuanya pasti bisa aku raih. Sebab, seperti lirik lagu Kelly yang kini aku dengarkan, 'i believe i can fly'. Iya, aku pasti bisa melakukan semua mimpi itu. Sebab, i believe i can fly.

1 komentar:

  1. dek, ceritanya berhubungan sama tema hari pertama ya? atau beda cerita? keep writing :D

    BalasHapus